papeda khas maluku utara
Papeda merupakan makanan khas dari maluku utara, Papeda berwarna putih dan bertekstur lengket menyerupai lem dengan rasa yang tawar. Papeda merupakan makanan yang kaya serat, rendah kolesterol dan cukup bernutrisi. selain dari maluku papeda juga makanan khas papua.
Bahan-bahan :
100 gram Tepung Sagu
1000 cc Air
½ sendok teh Garam
½ sendok teh Gula
Cara membuat papeda :
- cairkan tepung sagunya dengan 300 ml air, kemudian anda tambahkan garam dan gula.
- didihkan sisa airnya, anda tuangi air yang sudah mendidih kedalam larutan tepung sagu dan aduk perlahan sehingga sagu matang merata.
- papeda bisa dikatakan sudah matang jika sudah berwarna bening, jika masih belum merata matangnya adonan bisa dimasak diatas api kecil sambil terus diaduk.
- jika warnanya sudah bening, anda angkat dan sajikan hangat dengan lauk Ikan Kuah Kuning.
Oleh - serbaneka, Selamat Mencoba :)
Artikel Resep lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Papeda Khas Maluku Utara"
Post a Comment